Kamis, 21 Mei 2015

Daftar SMK Negeri Online

Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru menerapkan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) sistem online. Ini berlaku untuk seluruh sekolah negeri. Tak hanya SMP dan SMA, tapi juga SMK.

”Tahun lalu pendaftaran SMK sudah  online. tahun sekarang adalah tahun yang kedua SMK Pendaftaran Online,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan SMP Disdik Kota Pekanbaru Muzailis.

Dikatakan Muzailis, pendaftaran dengan sistem online telah dilaksanakan sekolah SMA negeri lebih dulu. SMA negeri sudah sejak empat tahun silam melaksanakan sistem online.

Dengan sistem pendaftaran online juga terjadi persaingan yang sangat ketat terhadap semua pendaftarnya. Kelulusan atau diterimanya seorang pendaftar ditentukan  rangking berdasarkan kuota yang ada.

“Jadi kalau pendaftar ingin bersaing sebaiknya di perhatikan dulu, karena jika nilai rata-ratanya tidak tinggi maka bakal tersingkir secara otomatis,”katanya.
PSB online direncanakan bakal dibuka pada 29 Juni 2015 mendatang. 

Berikut ini adalah SMK Negeri yang buka PPDB Online :
SMK Negeri 1 Pekanbaru, Jalan Semeru, dekat dengan SMA Negeri 9 Pekanbaru
SMK Negeri 2 Pekanbaru Jalan Pattimura, Seberang SPN.
SMK Negeri 3 Pekanbaru, Jl. Soetomo, Pintu angin.
SMK Negeri 4 Pekanbaru,  Jl. Purwodadi, Panam
SMK Negeri 5 Pekanbaru, Jl. Di. Panjaitan, dekat dengan Stadion Rumbai
SMK Negeri 6 Pekanbaru, Jl. Seroja Pembantuan Kulum
SMK Negeri 7 Pekanbaru, Jl. Yos Sudarso Rumbai

sumber : riaupos.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan tinggalkan pesan disini,..!